Cara buat link WA Langsung Menuju Chat: Singkat dan Otomatis

Agar calon konsumen tidak repot,

sekarang kita bisa membuat link kontak whatsapp langsung menuju chat.

Dalam laman resmi whatsapp, untuk membuatnya kita perlu memakai link api whatsapp yang bernama wa.me.

https://wa.me/send?phone=62812345678910

Link api whatsapp ini akan menuju langsung ke chat dengan nomor 62812345678910.

62 merupakan kode negara Indonesia sebagai pengganti nomor pada awalan hp, yakni 0.

Link api wa ini tanpa tulisan chat.

Untuk membuat link wa memakai tulisan maka kita perlu menambahkan &text=.

https://wa.me/send?phone=62812345678910&text=Saya%20tertarik%20dengan%20produk%20ini.

%20 adalah kode html spasi.

Kita perlu mengedit satu per satu link api whatsapp ini.

Bagaimana jika ingin otomatis?

Sekarang kita bisa membuatnya secara otomatis tanpa edit satu per satu api whatsappnya dengan memakai generator link whatsapp.

Cara membuat link whatsapp langsung menuju chat

Berikut cara buat link kontak WA secara otomatis dan bisa menyingkatnya

Total Waktu: 3 menit

Masuk ke generator wasap.at

Masuk ke Halaman generator link whatsapp gratis, tanpa iklan dan buatan indonesia.

Isikan nomor whatsapp di kolom nomor hape

Isikan nomor whatsapp kita dengan awalan 62 di kolom nomor hape.

Contohnya:62812345678910

Isi tulisan chat di kolom pesan

Terakhir tinggal isi chat di kolom pesan, kita bisa memakai tulisan tebal, miring dan tulisan keren.

Tekan tombol buat link!

Agar link nya muncul maka kita perlu untuk menekan tombol buat link! yang berada di bawah.

Supply:

  • Akun Whatsapp
  • Template tulisan
  • Jaringan internet stabil

Tools:

  • Generator link whatsapp otomatis

Demikian bagaimana cara membuat link whatsapp secara singkat dan otomatis.

Dengan begini, generator link wa ini sangat berguna untuk olshop, freelance, dropship dan reseller shopee.

Pertanyaan:

Untuk membuat link WA apakah whatsapp nya harus beralih ke whatsapp bisnis dulu?

Tidak perlu.

Fitur ini sudah bisa digunakan untuk Whatsapp biasa.

Kenapa menggunakan generator wasap.at?

Karena ini buatan indonesia, tanpa iklan, fiturnya lengkap dan gratis tanpa berbayar.

Berikut beberapa fiturnya:

  • Bisa membuat tulisan tebal.
  • Bisa membuat tulisan miring.
  • Bisa membuat tulisan coret.
  • Bisa membuat spasi dan enter baris baru.
  • Disediakan barcode (QR code) secara otomatis.

Dengan generator link wa ini juga, kita secara otomatis link kontak whatsapp kita singkat.

Bagaimana cara membuat tulisan tebal, miring dan coret?

  • Untuk membuat tulisan tebal maka hanya tinggal blok tulisan lalu pencet B.
  • Untuk membuat tulisan miring maka hanya tinggal blok tulisan lalu pencet /.
  • Untuk membuat tulisan coret maka hanya tinggal blok tulisan lalu pencet S.

Jadi, bagaimana cara memberikan tulisan yang memakai baris baru untuk form order?

Untuk membuat form oder whatsapp

Hanya tinggal pencet enter aja.

Contohnya.

Bagaimana cara buat link WA tanpa harus klik tombol SEND?

Tidak bisa.

Kita tidak bisa membuat tulisan langsung masuk ke aplikasi whatsapp tanpa harus klik tombol send.

Pihak whatsapp yang tidak memperbolehkan ini.

Hal ini agar tidak terjadinya SPAM, salah pencet, dan hal-hal yang tidak diinginkan lainnya.

Bagaimana cara membuat link wa dengan barcode?

Ketika kita membuat link wa maka secara otomatis barcode akan muncul dengan sendirinya.

Maka kita tidak perlu secara manual membuatnya.

Bagaimana cara membuat link wa langsung menuju grup?

Kita tidak bisa membuatnya.

Bagaimana cara Membuat link WA dengan nama dan kata-kata sendiri?

Jika ingin seperti s.id/sosialinternet

Untuk membuatnya kita butuh yang namanya pemendek link.

Untuk langkah-langkahnya bisa dilihat cara membuat link wa dengan nama brand.

Gunakan pihak ketiga juga seperti linktree agar calon konsumen juga bisa memilih kontak whatsapp, dan toko/jasa kita.

Tinggalkan komentar