Penyebab dan Cara Mengatasi Status WA Teman Tidak Muncul

Jika mengalami status Whatsapp teman tidak muncul maka jangan panik.

Masalah status WA teman tidak muncul seringkali ditemui.

Ada beberapa penyebab status wa teman tidak muncul, diantaranya:

  • Whatsapp galat
  • Tidak update aplikasi whatsapp
  • Terlalu banyak data whatsapp
  • Fitur dari Aplikasi whatsapp tidak diizinkan
  • Nomor baru kita tidak ditambahkan ke kontaknya
  • Kita menyimpan nomor teman kita di SIM.

Untuk mengatasi hal ini agar kita bisa melihat story wa video, gambar dan tulisan,

maka ada beberapa cara yang bisa diterapkan.

Cara mengatasi Status WA teman tidak muncul

Restart Hp

Kita perlu restart hp terlebih dahulu agar whatsapp tidak galat.

Mungkin saja status wa teman tidak ada karena aplikasi whatsapp-nya galat.

Update Aplikasi Whatsapp

Kita perlu update aplikasi whatsapp agar tidak terjadinya bug ini.

Untuk update aplkasi whatsapp saat ini bisa melalui google play store.

Caranya tinggal ketik aplikasi whatsapp di playstore dan tekan tombol update.

Jika memang tidak ada tombolnya maka itu artinya kita tidak perlu Update.

Ijinkan fitur Whatsapp

Kita perlu mengijinkan fitur yang ada di aplikasi whatsapp untuk bisa melihat status wa teman kita.

Untuk mengaktifkan tiru wa kita perlu masuk ke pengaturan.

Masing-masing hp memiliki pengaturan yang berbeda.

Di hp redmi dan xiaomi berikut caranya:

  1. Tekan lama di aplikasi whatsapp.
  2. Selanjutnya pilih menu apl info.
  1. Kemudian pilih app permission.
  2. Sekarang tinggal masuk ke fitur satu per satu dan pilihlah allow.

Tanya apakah nomor kita ditambahkan

Jika mengubah nomor baru, maka kita perlu memberitahukan teman kita.

Jika nomor baru kita tidak ditambahkan ke kontaknya,

maka status teman kita tidak akan muncul.

Hal ini karena status wa hanya bisa dibagikan untuk nomor yang ada di kontak.

Untuk itu kita perlu memberitahukan untuk menambahkan nomor kita ke kontaknya.

Salin kontak dari SIM ke penyimpanan internal

Kita perlu menyalin (import) kontak yang ada di SIM kita ke penyimpanan internal.

Hal ini agar tidak terjadinya galat ketika aplikasi whatsapp membaca kontak hp.

Biasanya masalah ini terjadi untuk pengguna yang memiliki 2 nomor.

Masing-masing hp memiliki pengaturan yang berbeda.

Di hp redmi dan xiaomi berikut cara import kontak ke penyimpanan internal.

  1. Masuk ke aplikasi kontak.
  2. Kemudian, tekan tombol tiga baris di atas pojok kanan.
  3. Pilih import/export kontak.
  1. Pilih import dari Kartu SIM. Jika nomor whatsapp ada di SIM 1 maka pilihlah SIM 1, jika nomor whatsapp di SIM 2 maka pilih SIM 2.
  2. Lalu pilih Akun MI.

Demikian bagaimana cara mengatasi status wa teman tidak ada.

Bagaimana jika status wa kita tidak muncul?

Jika begitu maka ikuti saja status wa tidak muncul atau cara mengatasi status wa error.

Dengan begitu maka kita tidak perlu kawatir lagi ketiak membuat status Whatsapp.

Tinggalkan komentar